JAKARTA – Presiden RI Joko Widodo menyebut pelantikan tiga wakil Menteri pada Kamis (18/7/2024) kemarin sebagai upaya memuluskan keberlanjutan program-programnya yang akan dilimpahkan ke Presiden Terpilih Prabowo Subianto.
“Ini sudah saya bicarakan langsung dengan kepentingan pemerintah berikutnya. Saya sudah berbicara dengan presiden terpilih Bapak Prabowo Subianto,” kata Jokowi di Bandung, Jawa Barat, Jumat (19/7/2024).
“Ini untuk melancarkan, memuluskan keberlanjutan,” lanjutnya menyebut maksud dan tujuan pelantikan tiga wamen tersebut.
Saat ditanya tentang motif bagi-bagi jabatan dalam pelantikan tiga wamen, Jokowi menyangkalnya ke media.
“Enggak, enggak, enggak, enggak,” kata dia.
Diketahui, Kepala Negara melantik Wakil Menteri Keuangan II Thomas Djiwandono, Wakil Menteri Pertanian Sudaryono, dan Wakil Menteri Investasi Yuliot.(kom/klt)